Pengertian Brainware, Jenis, Fungsi dan Komponennya (Lengkap)

Pengertian Brainware, Jenis, Fungsi dan Komponennya (Lengkap) – Di artikel sebelumnya kita sudah membahas tentang Hardware atau perangkat keras. Pada pembahasan kali ini, kami akan menjelaskan tentang brainware, apa itu brainware, jenis dan fungsinya serta komponen dari brainware dengan lengkap dan mudah dipahami. Untuk lebih detailnya silakan simak ulasan dibawah ini.

Pengertian Brainware, Jenis, Fungsi dan Komponennya (Lengkap)

Mari kita bahas pengertian brainware terlebih dahulu dengan seksama.

Pengertian Brainware

Brainware adalah manusia yang mengoperasikan dan juga mengatur sistem didalam perangkat komputer. Atau bisa juga orang yang menggunakan atau memakai atau mengoperasikan perangkat komputer. Contohnya dari brainware dalah programmer, netter. Pengertian lain dari brainware dalah manusia yang terlibat dalam pengoperasian atau penggunaan serta mengatur sistem dalam perangkat komputer.

Bisa diartikan juga dengan perangkat intelektual yang mengoperasikan serta mengeksplorasi kemampuan dari perangkat keras (hardware) ataupun perangkat lunak (sofware). Yang mengoperasikan disebut dengan user.

Jenis Dan Fungsi Brainware

User atau brainware memiliki beberapa jenis dan fungsi yakni:

Operator Komputer

pengertian Operator komputer adalah orang yang memiliki tanggung jawah dalam pengelolaah data dengan sistem yang berkaitan dengan komputer. Operator wajib mengikuti instruksi yang sudah ditentukan dan runbook yang sudah ditata oleh programmer. Disini diperlukan adanya pembatasan supaya operator tidak bisa memodifikasi program sebelum atau selama program tersebut berjalan.

Teknisi

Teknisi adalah orang yang memiliki tanggung jawab untuk memaintanance mengenai segala jenis masalah pada komputer. Seorang teknisi harus memiliki pengetahuan luas tentang troubleshooting dan sebagainya.

Trainer

Trainer adalah orang yang atau brainware yang memiliki pengetahuan yang banyak daripada lainnya. dan orang ini memiliki tanggung jawah untuk mendidik dan mengajar pada bidangnya.

Konsultan

Konsulta adalah orang yang memiliki tanggung jawah layaknya seorang nasehat handal di bidangnya.

Project Manager

Project manajer adalahj orang yang memiliki tanggung jawab sebagai pemimpin atau yang memiliki komando pada suatu project tertentu, dapat disebut juga sebagai mandor.

Programmer

Programmer adalah orang yang memiliki tanggung jawah seperti seorang penasehat menjadikan mudah kinerja manusia dengan progaram yang sudah dibuatnya.

Graphic Designer

Graphic designer adalah orang yang bekerja dalam dunia desain grafis dan ahli dalam hal membuat objek animasi.

Spesialis Jaringan

Spesialis jaringan adalah orang yang telah ahli pada bidang jaringan komputer. Memiliki tanggung jawah terhadap seluruh hal yang berkaitan dengan jaringan komputer.

Database Administrator

Database administrator adalah orang yang memiliki tanggung jawah terhadap database sebuah aplikasi, organisasi dan semacamnya.

System Analys

Sistem analis adlah orang yang memiliki tanggung jawah dalam mendesain, merancang, dan melakukan penganalisaan suatu program yang hendak dibuat ataupun yang sudah jadi. Seorang sistem analis harus berhati-hati dalam merancang sebuah aplikasi supaya tidak terjadi kesalahan yang fatal

Pengertian Brainware, Jenis, Fungsi, Komponen

Komponen Brainware Dalam Bisnis dan Perusahaan

Dalam komputer terdapat komponen brainware yang berperan atau dibutuhkan dalam bisnis dan perusahaan antara lain:

Sistem Analis
Adalah orang yang memiliki tanggung jawah kepada perencanaaan dan penelitian terhadap perangkat lunak dan juga keutuhan yang sesuai dengan organisasi bisnis dan perusahaan. Seorang analis harus mempunyai keahlian dalam manajerial, teknis, analisis dan interpersonal.

Programmer
Adalah orang yang mempunyai kemampuan dan keahlian dalam penguasan salah satu atau lebih bahasa pemrograman di bidang komputerisasi. Programmmer bekerja untuk membuat dan menyiapkan aplikasi/program yang bisa mendukung sistem kompute ryang sudah dirancang atau dibuat.

Administrator
Adalah orang yang mempunyai tugas dan kemampuan untuk melakukan pengolahan suatu sistem operasi dan juga program yang dijalankan di suatu komputer ataupun jaringan dalam perusahaan atau organisasi.

Konsultan
Adalah orang yang mempunyai pengetahuan dalam bidang komputerisasi tetan seringkali tidak berperan untuk mengangani sercara langsung. Hanya sebagai penasehat yang handal. Bisnis atau perusahaan membutuhkan komponen ini dalam mencari solusi yang berhubungan dengan sistem informasi yang tepat dan meminimalisir terjadinya data yang tidak dikelola dengan baik.

Project Manajer
Adalah seorang pemimpin atau komando dalam sebuah project tertentu. Dalam suatu bisnis tentu saja terdapat beberapa project yang dipimpin oleh seorang project manajer. Komponen ini dibutuhkan sebagai bentuk untuk mengendalikan dan mengawasi.

Itulah telah dijelaskan tentang Pengertian Brainware, Jenis, Fungsi dan Komponennya (Lengkap), semoga bisa bermanfaat. Terimakasih telah mengunjungi blog kami dan jangan lupa untuk membaca artikel lainnya.